Senin, 28 Mei 2012

Puisi Hati Kecil Ku

Rasa Yang Terpendam

Ketika Sang Fajar datang menyinariku
mngapa ku sembunyi
sembunyi di balik embun pagi
aku tak tau...

ketika sang fajar mulai meninggi
mengapa ku sembunyi
diam, tanpa kata, menyimpan rasa
rasa yang ingin ku ungkap

ketika sang fajar tenang menunggu kehadiranku
mengapa daku terus sembunyi
mengapa mengapa mengapa ???
aku pun tak tau mengapa

hati kecilku mencoba tuk berani
nyatakan rasa ini namun tak sanggup lagi
apa ku harus diam
apa ku harus terus sembunyi

wahai sang fajar
aku menyimpan rasa ini
tidak kah kau kan menyinariku lagi
aku tak kan bisa melihat tanpa sinarmu

sinarmu sungguh ku nanti-nanti
mungkin ini kesalahanku
mengapa ku membiarkanmu menunggu
menunggu tanpa kabar yang pasti

hai aku,
tunjukkan rasamu
sinarnya sudah menunggu
apa yang kamu tunggu-tunggu

percuma
percuma
percuma aku menyeru
ku takkan bisa mampu

sang fajar
maafkan daku
rasamu
kan ku dekap selalu


Persamaan, perbedaan, dan peran Skimming dengan Scanning dalam Wacana internet


Perbedaan antara skimming dan scanning

Komponen
Skimming
Scanning




Pengertian









Skimming adalah suatu tehnik membaca dengan kecepatan tinggi untuk mencari hal-hal yang penting atau ide pokok dari suatu bacaan.




Scanning atau membaca memidai berarti mencari informasi spesifik secara cepat dan akurat. Scanning berkaitan dengan menggerakan mata secara cepat keseluruh bagian halaman tertentu untuk mencari kata dan frasa tertentu.

Contoh









skimming untuk mendapatkan gagasan utama dari sebuah halaman buku teks sehingga dapat memutuskan apakah buku tersebut berguna dan perlu dibaca lebih pelan dan mendetail.

scanning untuk menemukan nomer tertentu di direktori telepon, kata di kamus, mencari entri pada indeks, mencari angka-angka statistik, mencari acara televisi, mencari daftar perjalanan





Cara


























1.      Baca judul, sub judul dan subheading untuk mencari tahu apa yang dibicarakan teks tersebut.
  1. Perhatikan ilustrasi (gambar atau foto) agar Anda mendapatkan informasi lebih jauh tentang topik tersebut.
  2. Baca awal dan akhir kalimat setiap paragraph
  3. Jangan membaca kata per kata. Biarkan mata Anda melakukan skimming kulit luar sebuah teks. Carilah kata kunci atau keyword-nya
  4. Lanjutkan dengan berpikir mengenai arti teks tersebut


1.      Perhatikan penggunaan urutan seperti ‘angka’, ‘huruf’, ‘langkah’, ‘pertama’, ‘kedua’, atau ‘selanjutnya’.
  1. Carilah kata yang dicetak tebal, miring atau yang dicetak berbeda dengan teks lainnya.
  2. Terkadang penulis menempatkan kata kunci di batas paragraf








Tujuan

Untuk mengenali topik bacaan, untuk memilih bahan bacaan yang perlu sipelajari dan diingat, suatu ketrampilan membaca yang diatur secara sistematis, untuk mengambil intisari dari suatu hal, apakah menarik untuk dibaca lebih lanjut secara mendetail. Kecepatan membaca secara skimming biasanya sekitar 3-4 kali lebih cepat dari membaca biasa.



Untuk mencari informasi yang memang ingin kita cari dengan melihat petunjuk yang sudah ada, untuk mendapatkan informasi spesifik dari sebuah teks. Biasanya, ini dilakukan jika Anda telah mengetahui dengan pasti apa yang Anda cari sehingga berkonsentrasi mencari jawaban yang spesifik.




Persamaan antara skimming dengan scanning:
-          Merupakan teknik membaca cepat
-          Digunakan untuk mencari informasi secara cepat
-          Pembaca fokus dengan informasi yang dicari dengan melewati atau membaca sekilas informasi yang kurang penting
-          Keduanya dilakukan ketika seseorang memilih buku bacaan yang sesuai dengan apa yang dicari.
-          Suatu teknik yang tidak terlalu banyak membuang-buang waktu mencari sesuatu yang dinginkan dari buku, khususnya tindakan yang tidak menunjang terhadap pencarian informasi tersebut.

Peranan teknik membaca scanning dalam upaya membaca wacana informatif di internet
Dalam mencari sebuah informasi di berbagai media salah satu diantaranya yaitu di sebuah situs internet, seseorang dapat dengan mudah mencari informasi tersebut dengannya sebab, di dalam internet terdapat sebuah aplikasi untuk menulusuri informasi yang sedang kita cari. Dengan kita menuliskan sebuah kata saja, lalu menelusurinya aplikasi tersebut dengan langsungnya menyediakan informasi yang berhubungan dengan kata yang telah kita tuliskan. Cara kerja aplikasi di dalam internet ini secara tidak langsung kita melakukan teknik membaca scanning yaitu suatu teknik membaca cepat dengan cara mencari informasi yang ingin kita cari secara langsung dengan menghiraukan informasi yang tidak berhubungan dengan informasi yang kita cari. Peranan teknik membaca scanning ini terlihat secara jelas yaitu untuk memudahkan pembaca mencari sebuah informasi yang memang diinginkan dengan cepat dan efisien.

Minggu, 27 Mei 2012

Contoh Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Tematik


RENCANA PELAKSAAN PEMBELAJARAN ( RPP ) TEMATIK

Tema                           : Lingkungan
Mata Pelajaran            : Tematik ( Bahasa Indonesia, Seni Budaya Keterampilan, dan PKn )
Kelas                           : II / 1
Alokasi Waktu            :  4 jam pelajaran ( 2 x pertemuan )
 


Standar Kompetensi:
Bahasa Indonesia
Ø  Menulis permulaan melalui kegiatan melengkapi cerita dan dikte.
IPA
Ø  Mengenal bagian –bagian utama tubuh hewan dan tumbuhan, pertumbuhan hewan dan   tumbuhan serta  berbagai tempat hidup makhluk hidup.
PKn
Ø  Membiasakan hidup bergotong royong

Kompetensi Dasar:
Bahasa Indonesia
Ø  Melengkapi cerita sederhana dengan kata yang tepat.
Ø  Menulis kalimat sedrhana yang didiktekan guru dengan menggunakan huruf sambung dan memperhatikan penggunaan huruf capital, tanda titik.
IPA
Ø  Mengenal bagian-bagian utama hewan dan tumbuhan di sekitar rumah dan sekolah melalui pengamatan.
PKn
Ø  Mengenal pentingnya lingkungan alam seperti dunia tumbuhan dan dunia hewan.

Indikator:
Ø  Menyusun kalimat menjadi cerita.
Ø  Menceritakan kembali isi teks bacaan dengan bahasa sendiri.
Ø  Mengidentifikasi lingkungan alam
Ø  Menceritakan lingkungan alam sekitar.

I. Tujuan:
Ø  Siswa dapat membaca teks bacaan yang berjudul “Berkebun”
Ø  Siswa dapat menceritakan kembali isi teks bacaan “Berkebun” dengan lisan
Ø  Siswa dapat mendemonstrasikan kegiatan berkebun di lingkungan sekolah
Ø  Siswa dapat mengidentifikasi benda-benda yang diperlukan dalam berkebun
Ø  Siswa dapat menyebutkan nama-nama tumbuhan yang ada di lingkungan sekolah
Ø  Karakter siswa yang diharapkan
Ø  Disiplin, Kerja keras, Kreatif, Demokratif , Rasa Ingin tahu,
Ø  Bersahabat,Gemar membaca, Peduli lingkungan, Peduli sosial,  Tanggung jawab.

II. Materi Ajar (Materi Pokok)
Ø  Teks bacaan tiga paragraf yang berjudul “Berkebun”
Ø  Rangkuman tata cara berkebun
Ø  Hidup gotong royong.
Ø  Menulis pengalaman

III. Metoda Pembelajaran :
Ø  Ceramah
Ø  Diskusi.
Ø  Tanya jawab.
Ø  Demontrasi.
Ø  Pemberian tugas.

IV. Langkah-langkah pembelajaran :
Pertemuan 1
A.  Kegiatan awal :
Apresepsi/ Motivasi :
Ø  Mengisi daftar kelas , berdoa, mempersiapkan materi ajar, model, alat peraga.
Ø  Memperingatkan cara duduk yang baik ketika menulis dan membaca
Ø  Mengumpulkan tugas / PR

B. Kegiatan Inti
Ø  Eksplorasi
Dalam kegiatan eksplorasi:
Melalui penjelasan guru siswa dapat terpacu untuk menjawab pertanyaan
Ø  Elaborasi
ü  membiasakan peserta didik membaca dan menulis yang beragam melalui tugas-tugas tertentu yang bermakna;
ü  memfasilitasi peserta didik membuat laporan eksplorasi yang dilakukan baik lisan maupun tertulis, secara individual maupun kelompok;
ü  memfasilitasi peserta didik untuk menyajikan hasil kerja individual maupun kelompok.
Ø  Konfirmasi            
ü Guru bertanya jawab tentang hal-hal yang belum diketahui siswa tentang berkebun
ü  Guru bersama siswa membuat catatan dengan kalimat yang benar tentang tata cara berkebun antar kelompok

C. Kegiatan akhir
Ø  Mengerjakan lima nomor soal yang berhubungan dengan tata cara berkebun
Ø  Memberikan PR secara individu sebanyak lima nomor yang berhubungan dengan tata cara berkebun

Pertemuan 2
A. Kegiatan Awal
Apresepsi/ Motivasi :
Ø  Mengisi daftar kelas , berdoa, mempersiapkan materi ajar, model, alat peraga.
Ø  Memperingatkan cara duduk yang baik ketika menulis dan membaca
Ø  Mengumpulkan tugas / PR


B. Kegiatan Inti
Ø  Eksplorasi
ü  Guru memberikan pertanyaan secara lisan untuk mengevaluasi materi sebelumnya
ü  Guru menunjukkan media pembelajaran untuk menumbuhkan rasa ingin tahu siswa

Ø  Elaborasi
ü  Guru memberikan materi pelajaran tentang peran lingkungan
ü  Guru mengajak siswa untuk mengenal lingkungan secara langsung
ü  Guru memberikan tugas mengidentifikasi lingkungan secara kelompok
ü  Guru memberikan tugas untuk membuat sebuah paragraf tentang lingkungan yang telah diamati secara individu
ü  Guru memerintahkan kepada siswa untuk mempresentasikan hasil diskusi kelompok tentang lingkungan yang telah diamati.

Ø  Konfirmasi
ü  Guru bertanya jawab tentang hal-hal yang belum diketahui siswa tentang lingkungan
ü  Guru memberikan kesimpulan dari materi pembelajaran tentang lingkungan

C. Kegiatan Akhir
Ø  Mengerjakan lima nomor soal yang berhubungan dengan lingkungan
Ø  Memberikan PR secara individu sebanyak lima nomor yang berhubungan dengan lingkungan

V. Alat dan Sumber Belajar
Buku Sumber
ü  Buku BSE Bahasa Indonesia Kelas 2
ü  Buku BSE IPA Kelas 2
ü  Buku BSE PKn Kelas 2

Alat Peraga
ü  Teks bacaan
ü  Papan tulis
ü  Susunan kalimat
ü  Gambar tanaman
ü  Alat Berkebun
ü  LCD



VI. Penilaian
Penilaian dilaksanakan selama proses dan sesudah pembelajaran    
Nilai  Budaya Dan Karakter Bangsa
Indikator Pencapaian Kompetensi
Penilaian
Teknik
Bentuk
Instrumen
Contoh
Instrumen
·   Disiplin,
·   Kerja keras
·   Kreatif,
·   Demokratif
·   Rasa Ingin tahu,
·   Bersahabat,
·   Gemar membaca,
·   Peduli lingkungan,
·   Peduli sosial,
·   Tanggung jawab.
1. Bahasa Indonesia
Ø  Menyusun kalimat menjadi cerita
Ø  Menceritakan kembali isi teks bacaan dengan bahasa sendiri.
Ø  Menceritakan lingkungan alam sekitar.

2. IPA  :
Ø  Mengidentifikasi lingkungan alam
3. PKn
Ø  Menceritakan lingkungan alam sekitar.



Tes lisan Tes tertulis


uraian
isian
1. Bahasa Indonesia
Ø  Buatlah cerita tentang lingkungan sekolah
Ø  Ceritakanlah kembali isi teks bacaan dengan bahasa sendiri

2.  IPA  :
Ø  Jelaskanlah lingkungan alam
3. PKn
Ø  Ceritakanlah lingkunganalam sekitar.









Lembar Kerja Siswa
Kelompok : .................
Nama Anggota Kelompok:
1.      .......................
2.      .......................
3.      ........................
4.      .......................

Tulis 5 macam nama tanaman yang telah kamu amati !
No
Nama Tanaman
1
2
3
4
5



Buatlah cerita tentang lingkungan yang telah kamu amati!
....................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................

Kriteria Penilaian
A.    Hasil Diskusi
No.
Aspek
Kriteria
Skor
1.
Konsep
* semua benar
* sebagian besar benar
* sebagian kecil benar
* semua salah
4
3
2
1

B.     Performasi
No.
Aspek
Kriteria
Skor
1.



2.
Kerjasama



Partisipasi
* bekerjasama
* kadang-kadang kerjasama
* tidak bekerjasama

* aktif  berpartisipasi
* kadang-kadang aktif
* tidak aktif
4
2
1

4
2
1

C.    Lembar Penilaian
No
Nama Siswa
Performan
Hasil Diskusi
Jumlah Skor
Nilai
Kerjasama
Partisipasi
1.
2.
3.
4.












CATATAN :
Nilai = ( Jumlah skor : jumlah skor maksimal ) X 10.